Cara Bayar Pakai Jenius Paylater – Bagi kalian para pengguna Jenius, kalian mungkin sudah tidak asing lagi dengan beberapa fitur andalan milik Jenius, mulai dari Jenius Flexi Cash dan juga Jenius Paylater. Ya, baru-baru ini pihak Jenius telah memberikan penawaran kepada pengguna Jenius terpilih untuk bisa mengaktifkan layanan Jenius Paylater tersebut. Jenius Paylater juga menjadi salah satu fitur paylater yang dihadirkan oleh perbankan. Karena bersifat penawaran, jadi tidak semua pengguna Jenius bisa menikmati fitur paylater ini.
Informasi lengkap terkait apa itu Jenius Paylater juga sebenarnya sudah kami bahas di pertemuan sebelumnya. Nah untuk itu di pertemuan kali ini kami akan mencoba memberikan informasi lengkap terkait cara bayar pakai Jenius Paylater. Hadirnya layanan Jenius Paylater tentu akan memberikan kemudahan bagi pengguna terpilih untuk bisa memanfaatkan limit yang didapat sebagai metode pembayaran transaksi, baik secara online maupun offline di merchant rekanan Jenius. Disamping itu, pembayaran juga akan lebih mudah ketika menggunakan fitur QRIS.
Pada pembahasan terkait cara bayar pakai Jenius Paylater, disini kami juga akan memberikan tutorial lengkap seperti apa langkah-langkahnya. Ini bisa menjadi referensi bagi kalian yang mungkin masih belum bisa menggunakan limit paylater untuk membayar belanjaan kalian. Bukan hanya itu saja, ada juga beberapa pembahasan lain yang bisa kalian simak di pertemuan kali ini seperti syarat serta pembahasan lainnya yang tentu penting untuk kalian ketahui. Menyinggung sedikit mengenai biaya admin, disini kalian tidak akan dibebani dengan biaya tersebut.
Jadi nantinya kalian hanya perlu membayar besaran transaksi yang dilakukan. Sedangkan untuk persyaratan, kalian hanya perlu memastikan apakah merchant tersebut sudah tersedia pembayaran menggunakan QRIS dan tentunya memastikan bahwa limit paylater tersedia. Baiklah tanpa berlama-lama lagi lebih baik langsung saja kita simak informasi terlengkap mengenai syarat dan cara membayar pakai Jenius Paylater yang telah paylaterin.com siapkan berikut ini.
Syarat Bayar Pakai Jenius Paylater
Sebelum berlanjut ke pembahasan inti mengenai cara bayar pakai Jenius Paylater, disini kami akan menjelaskan lebih dulu mengenai syarat apa saja yang diperlukan dalam proses ini. Penting diketahui oleh kalian semua bahwa Jenius Paylater telah menjalin kerjasama dengan beberapa merchant. Nantinya ketika pengguna berbelanja di merchant tersebut, maka mereka akan bisa memanfaatkan limit Jenius Paylater mereka untuk membayar belanjaan.
Disini kalian juga bisa menggunakan fitur QRIS pada aplikasi Jenius untuk membayar transaksi yang dilakukan. Nantinya juga akan ada pilih pembayaran menggunakan paylater atau saldo Jenius. Pembayaran menggunakan QRIS saat ini memang sangat populer, terlebih lagi penggunaannya juga sangat mudah. Dimana pengguna hanya perlu mengarahkan kamera di smartphone ke QR Code yang tersedia di merchant tersebut. Apabila beberapa poin-poin tersebut sudah kalian penuhi, maka langsung saja kita simak tutorial lengkapnya berikut.
Cara Bayar Pakai Jenius Paylater
Apabila kalian sudah mengetahui poin-poin penting yang kami sampaikan di atas, selanjutnya kita akan masuk ke topik pembahasan utama kali ini, yaitu cara bayar pakai Jenius Paylater. Ada beberapa langkah-langkah yang tentu wajib kalian perhatikan disini, khususnya kalian yang mungkin masih belum mengetahui seperti apa caranya. Lebih jelasnya langsung saja masuk ke tutorial lengkapnya berikut ini.
1. Buka Aplikasi Jenius
Langkah pertama kalian bisa masuk lebih dulu ke aplikasi Jenius. Nah di halaman utama, silahkan pilih menu Scan QRIS.
2. Arahkan Kamera ke Kode QR
Berikutnya kalian bisa mengarahkan kamera ke kode QR yang ada di merchant atau tap ikon foto untuk menggunakan kode QR yang ada di galeri smartphone kalian.
3. Masukkan Nominal Pembayaran
Langkah berikutnya kalian bisa memasukkan nominal pembayaran transaksi yang dilakukan. Atau perhatikan jumlah uang yang muncul di layar secara otomatis.
4. Pilih Metode Bayar
Selanjutnya kalian bisa memilih metode pembayaran menggunakan limit Jenius Paylater.
5. Konfirmasi Transaksi
Berikutnya di halaman konfirmasi transaksi, silahkan cek kembali detail transaksi yang dilakukan. Jika dirasa semua sudah benar, kalian bisa tap Lanjut.
6. Masukkan Password Jenius
Langkah terakhir masukkan password Jenius dan tunggu sampai proses pembayaran selesai dan berhasil.
7. Bayar Pakai Jenius Paylater Berhasil
Selesai. Bayar transaksi pakai Jenius Paylater telah berhasil.
Kesimpulan
Mengenai pembahasan diatas, disini dapat kami simpulkan bahwasanya pembayaran transaksi menggunakan layanan Jenius Paylater memang sangat mudah dilakukan, terlebih lagi dengan adanya fitur QRIS yang ada. Disini kalian juga akan dibebaskan dengan biaya admin alias gratis. Hal inilah yang menjadikan kami cukup merekomendasikan pembayaran transaksi menggunakan paylater Jenius pakai fitur QRIS.
Nah itulah beberapa informasi lengkap yang dapat kalian simak diatas mengenai syarat dan cara bayar pakai Jenius Paylater menggunakan fitur QRIS. Baiklah, mungkin hanya ini saja yang dapat paylaterin.com sampaikan, semoga pembahasan diatas bisa bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua tentunya.