Apa Itu Adiraku – Tidak bisa dipungkiri lagi bahwa perkembangan zaman di berbagai sektor memang bisa dikatakan sangatlah pesat. Semua aktivitas tertentu juga bisa dilakukan dengan mudah hanya melalui smartphone saja, contohnya seperti transaksi keuangan, pengajuan kredit, dan lain sebagainya. Dari beberapa sektor tersebut kita akan membahas mengenai aplikasi digital. Ya, aplikasi digital menjadi salah satu sarana yang sudah banyak dimiliki oleh para kalangan masyarakat.
Dari banyaknya aplikasi tersebut, kita akan membahas mengenai salah satu aplikasi yang dihadirkan oleh Adira, yaitu Adiraku. Siapa yang tidak kenal dengan perusahaan pembiayaan ternama satu ini. Adira memang kerap menjadi pilihan utama banyak orang yang ingin mengajukan kredit sepeda motor, mobil, elektronik maupun pinjaman tunai jaminan BPKB. Semua keperluan kredit tersebut tentu bisa diakses dengan mudah melalui aplikasi yang bernama Adiraku tersebut.
Bagi kalian yang mungkin masih belum mengetahui apa itu Adiraku, kalian tidak perlu khawatir karena disini kami akan membagikan informasi lengkap mengenai pengertian, fitur unggulan, keunggulan dan lain sebagainya. Untuk itu kalian bisa terus simak pembahasan kali ini sampai akhir. Secara umum, aplikasi Adiraku ini memberikan kemudahan kepada setiap konsumen Adira, baik untuk pengajuan kredit, pembayaran kredit dan lain sebagainya.
Jadi, para konsumen tidak perlu lagi untuk datang ke kantor cabang Adira setempat ketika ingin mengajukan kredit maupun pembayaran tagihan. Pembayaran tagihan Adira sendiri bisa dilakukan dengan memilih metode pembayaran Adirapay yang merupakan fitur andalan aplikasi ini. Baiklah tanpa berlama-lama lagi lebih baik langsung saja kita simak informasi terlengkap mengenai apa itu Adiraku yang telah paylaterin.com siapkan berikut ini.
Apa Itu Adiraku?
Pada pembahasan pertama kami akan membahas lebih dulu mengenai apa itu Adiraku. Adiraku merupakan sebuah aplikasi mobile yang dapat diakses menggunakan mobile platform Android maupun iOS yang memberikan kemudahan Layanan Adira Finance kepada Konsumen secara digital. Adiraku merupakan aplikasi mobile yang dirancang untuk memberikan kemudahan layanan Adira Finance secara digital kepada konsumen melalui smartphone baik android maupun IOS.
Keunggulan
Setelah mengetahui informasi diatas, berikutnya kita akan membahas mengenai keunggulan aplikasi Adiraku. Setidaknya ada 4 keunggulan yang dimiliki oleh aplikasi ini, diantaranya adalah sebagai berikut.
1. Solusi Keuangan untuk Semua Kebutuhan
Dengan menggunakan aplikasi Adira, pengguna bisa lebih mudah mengajukan kredit, bayar tagihan dan lainnya melalui smartphone saja tanpa harus datang ke kantor cabang Adira setempat.
2. Tersedia Fitur Simulasi Kredit
Pengguna juga bisa memanfaatkan fitur simulasi kredit yang tersedia didalam aplikasi ini. Melalui fitur ini, pengguna bisa memilih nominal yang diinginkan ajukan beserta tipe angsurannya. Tipe angsurannya sendiri dapat berdasarkan down payment (uang muka) yang kita miliki atau berdasarkan angsuran cicilan per bulan yang bisa kita bayar.
3. Loyalti di Adirapoin
Ini menjadi salah satu yang menarik dari Adiraku yakni adanya Adirapoin sebagai bentuk apresiasi bagi konsumen yang menggunakan aplikasi Adiraku. Untuk mengumpulkan Adirapoin caranya pun cukup mudah dan beragam. Pertama kali mendaftar di Adiraku, pengguna sudah bisa mendapatkan 5.000 poin. Dan akan dapat 5.000 poin tambahan lagi jika telah melengkapi data diri di aplikasi Adiraku. Kalian juga bisa mendapatkan poin dengan menyelesaikan pembayaran serta memainkan game di dalam aplikasi.
4. Program Referral
Untuk semakin menyempurnakan pengalaman konsumen, Adiraku juga memiliki program referral. Buat kalian yang sudah mengunduh aplikasi Adiraku silakan cari fitur ‘Misi Mencari Sahabat’ dan mulai untuk menggunakannya. Karena setiap ada user yang mendaftar lewat referral kalian, kalian akan mendapat poin tambahan. Semakin banyak user yang terdaftar, semakin banyak pula poin yang kita dapatkan.
Fitur Adiraku
Lalu berikutnya kita akan bahas mengenai fitur, fitur yang tersedia di aplikasi Adiraku sangatlah banyak. Nah fitur tersebut terbagi menjadi 2, yakni fitur untuk pengguna yang masih aktif dan sudah tidak aktif. Untuk lebih jelasnya langsung saja simak informasi lengkapnya berikut ini.
Fitur Pengguna Aktif
- Aktivasi dan Login yang lebih mudah Pengajuan kredit atau pembiayaan
- Virtual account adirapay yang dapat digunakan untuk sumber dana transaksi di aplikasi adiraku
- Mengetahui Informasi mengenai detail kontrak Adira Finance
- Pembayaran Angsuran Adira Finance
- Tambah Dana, Cek Saldo, dan Tarik Dana ke rekening pribadi
- Penawaran promo-promo menarik dari Adira Finance
- Cek Adirapoin (melihat Poin)
- Dapat melakukan promise To Pay (Janji Bayar)
- Live Chat – Whatsapp Adira Finance
- Penukaran adirapoin untuk mengurangi pembayaran angsuran Konsumen dan voucher menarik lainnya (Pulsa/PLN/Alfamart/Indomaret/Fore/Tokopedia)
- Foto Struk Belanja dapat adirapoin
- Misi : Mencari Sahabat
- Pembelian perpanjangan asuransi kendaraan motor
- Jual motor cepat
- Penawaran Kredit Instan untuk Konsumen terpilih (Eazy Klik)
- Dapat melihat katalog mobil bekas
- Dapat melihat katalog kredit elektronik & furniture
- Penukaran kode promo untuk pencairan cashback berupa adirapay dan adirapoin
Fitur Pengguna Non-Aktif
- Aktivasi dan Login yang lebih mudah
- Simulasi kredit
- Lokasi cabang Adira Finance
- Informasi produk-produk Adira Finance
- Menu Bantuan
- Pengajuan Kredit/pembiayaan
- Jual Motor Cepat
- Dapat melihat katalog Mobil Bekas
Akhir Kata
Nah itulah beberapa informasi lengkap yang bisa kalian simak diatas mengenai apa itu Adiraku, fitur, keunggulan dan lain sebagainya. Baiklah, mungkin hanya ini saja yang dapat paylaterin.com sampaikan, semoga pembahasan diatas bisa bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.