√ 2 Jatuh Tempo Home Credit : Kegunaan & Simulasi 2024

Jatuh Tempo Home Credit – membahas mengenai batas akhir pengguna membayar cicilan atau angsuran Home Credit. Dimana bila nasabah Home Credit membayar melewati jatuh temponya maka akan dikenai denda.

Seperti telah diketahui bersama bahwa pelayanan kredit tentunya wajib dibayarkan sesuai dengan ketentuan pemberi layanan. Hal tersebut juga berlaku di Home Credit, sehingga setiap nasabahnya wajib tahu kapan jatuh tempo Home Credit.

Karena terkadang seseorang mempunyai lebih dari satu cicilan membuat jatuh temponya berbeda-beda. Maka dari itu mengetahui gambaran mengenai jatuh tempo Home Credit juga perlu diketahui oleh masyarakat.

Di kesempatan ini, kami hendak memberikan penjabaran seputar jatuh tempo Home Credit mulai dari pengertian, fungsi, jenis, simulasi hingga sanksi bila melewatkannya. Silakan simak uraian terkait tanggal tagihan Home Credit berikut secara seksama.

Pengertian Tempo Home Credit

Sebelumnya kami sudah pernah menguraikan tentang Apa Itu Home Credit beserta fitur dan ketentuannya. Dimana salah satu ketentuan utama dalam pelayanan Home Credit yakni berupa tanggal pembayaran wajib.

Nama resmi dari hari ketika seorang nasabah Home Credit harus bayar angsuran adalah jatuh tempo. Pada jatuh tempo tersebut, nantinya kalian diwajibkan membayar cicilan paling tidak sebesar nominal pembayaran minimum.

Sebenarnya konsep penggunaan jatuh tempo sendiri sudah dilakukan sejak lama oleh pihak perbankan. Setelahnya barulah para lembaga keuangan non perbankan seperti Home Credit mulai memakainya di dalam ketentuan layanannya.

Kegunaan Tempo Home Credit

Jadi apa sebenarnya fungsi tempo di layanan Home Credit? Jika dilihat dari sudut pandang lebih luas, jatuh tempo itu mempunyai 2 (dua) kegunaan yakni fungsi langsung serta tak langsung.

  • Fungsi jatuh tempo langsung : menjadi akhir rentang membayar angsuran kredit.
  • Fungsi jatuh tempo tak langsung : menghindarkan nasabah dari penambahan bunga & denda.

Jika dilihat dari penjelasan di atas maka tanggal jatuh tempo berguna baik bagi perusahaan maupun nasabah. Karena perusahaan Home Credit terhindar dari kerugian uang, sementara para penggunanya tidak harus dibebani bunga atau pun denda cicilan.

Jatuh Tempo Home Credit

Selanjutnya adalah penjabaran mengenai cara menghitung tempo Home Credit. Dimana pihak Home Credit tidak menentukan tanggal tertentu untuk jatuh temponya, melainkan mengikuti kapan transaksi dilakukan.

Jatuh tempo Home Credit sendiri mempunyai ketentuan utama yaitu 21 hari setelah transaksi (3 minggu). Artinya kalau kalian menggunakan Home Credit di awal bulan yakni tanggal 1, maka jatuh temponya berada di tanggal 22.

Namun perlu diketahui juga bahwa tanggalan tempo Home Credit memiliki 2 (dua) ketentuan tambahan, yaitu :

1. Jatuh Tempo Hari Kerja

Jatuh tempo hari kerja adalah ketika setelah dihitung ternyata waktu pembayaran berada di antara Senin sampai dengan Jumat. Secara garis besar tempo Home Credit memakai ketentuan hari kerja ini.

2. Jatuh Tempo Akhir Pekan

Jatuh tempo akhir pekan adalah ketika penentuan waktu pembayaran tagihan jatuh pada hari Sabtu, Minggu dan libur nasional. Jika demikian maka waktu tempo Home Credit akan dimundurkan sampai dengan hari kerja terdekat.

Simulasi Tanggal Tagihan Home Credit

Supaya kalian mendapatkan penjelasan lebih rinci seputar tanggal tagihan Home Credit, silakan baca contoh kasus pemakaian Home Credit. Jika sudah paham dengan simulasi di bawah, nantinya kalian pasti bisa menghitung sendiri jatuh tempo Home Credit.

Simulasi Jatuh Tempo 1 Transaksi

Suatu ketika Fani menggunakan akun Home Credit miliknya untuk membayar keperluan bulanan pada Sabtu, 26 Februari. Tanggal berapa jatuh tempo Fani tersebut?

  • Jatuh tempo = 26 Februari + 21 hari = Sabtu, 19 Maret.
  • Karena ternyata jatuh temponya di hari Sabtu maka menggunakan jatuh tempo akhir pekan.
  • Sehingga jatuh tempo Fani adalah Senin, 21 Maret.

Simulasi Jatuh Tempo Multitransaksi

Pada bulan April tahun ini, Rizal melakukan 3 (tiga) transaksi menggunakan Home Credit secara berurutan mulai dari Senin 11, Selasa 12 dan Rabu 13 April. Jika di tanggal 2 serta 3 Mei adalah libur nasional, kapan jatuh tempo Rizal?

Karena dilakukan di hari kerja, maka awalnya dihitung satu persatu di setiap transaksi. Sehingga jatuh tempo Home Credit Rizal adalah :

  • T1 = 11 April + 21 hari = Senin, 2 Mei (libur).
  • T2 = 12 April + 21 hari = Senin, 3 Mei (libur).
  • T3 = 13 April + 21 hari = Rabu, 4 Mei.

Tapi karena di tanggal 2 serta 3 Mei ternyata libur nasional maka keduanya digeser ke 4 Mei. Artinya seluruh transaksi Home Credit Rizal jatuh temponya ada di tanggal 4 Mei.

Sanksi Lewat Jatuh Tempo

Di atas sudah kami singgung tentang betapa pentingnya mengetahui waktu tempo Home Credit. Dimana pihak Home Credit memberikan sanksi kepada pelanggan yang tidak melakukan pembayaran sesuai jatuh temponya, yaitu berupa :

  1. Sanksi biaya keterlambatan.
  2. Penurunan limit Home Credit.
  3. Penurunan nilai kredit individu.

Untuk tahu berapa besarnya biaya keterlambatan Home Credit, silakan baca juga ulasan kami seputar Denda Home Credit.

Sebenarnya, sanksi paling berat di antara ketiga jenis di atas adalah penurunan nilai kredit individu atau perseorangan. Karena nilai kredit itu nantinya akan masuk ke dalam data BI Checking serta SLIK OJK. Bila nilai kredit kalian terlalu kecil, nantinya sulit mendapatkan layanan pinjaman maupun paylater.

Ketentuan terkait penentuan jatuh tempo Home Credit di atas bisa berubah kapan saja apabila pihak perusahaan mengeluarkan kebijakan baru.

Call Center Home Credit

Bila kalian membutuhkan informasi lebih lanjut seputar penentuan jatuh tempo Home Credit maka silakan bertanya secara langsung ke pihak perusahaan lewat beberapa kontak call center di bawah ini.

  • Nomor Telepon (utama) : 021 29539600
  • Whatsapp (chat only) : 08117799600
  • Email Home Credit : care@homecredit.co.id

Kesimpulan

Berdasarkan penjabaran Paylaterin.com di atas terlihat bahwa penentuan tanggal jatuh tempo Home Credit cukup mudah dilakukan secara manual asalkan mengetahui kapan transaksinya dilakukan. Semoga artikel kali ini bermanfaat, terima kasih.