2 Cara Cek NMID QRIS (Nomor Merchant) & Mendapatkan Nomor

Cara Cek NMID QRIS – Kalian pastinya pernah mendengar istilah QRIS atau kepanjangannya Quick Response Code Indonesian Standard dimana menjadi alat pembayaran nasional yang difasilitasi oleh Bank Indonesia. Merchant yang ingin menggunakan pembayaran QRIS pastinya wajib melakukan proses pendaftaran terlebih dahulu dimana dapat dilakukan online.

Kami sebelumnya sudah pernah membahas mengenai scan QRIS Credinex error dimana dapat diselesaikan dengan memasukkan NMID secara manual. Pada dasarnya NMID memiliki peranan penting karena membuktikan bahwa merchant sudah resmi terdaftar dan dapat menggunakan berbagai pembayaran non tunai.

Kadang untuk kebutuhan tertentu cara cek NMID QRIS perlu dilakukan misalnya pendaftaran cabang baru ataupun aktivitas bisnis lainnya. Bahkan cara cek pembayaran QRIS juga dapat dilacak menggunakan NMID sehingga penting untuk diketahui.

Pada dasarnya cara cek NMID QRIS memang dapat dilakukan dengan mudah, namun tidak semua merchant mengetahui bagaimana mengetahuinya. Ketika pendaftaran dapat saja lupa akses login QRIS sehingga transaksi menggunakan barcode tidak dapat dilakukan. Lebih jelasnya simak rangkuman paylaterin.com mengenai cara cek NMID QRIS dibawah ini.

Apa itu NMID?

NMID adalah singkatan dari National Merchant ID dimana merupakan nomor ID merhcant yang diperoleh sudah berhasil mendaftar QRIS. Sistem OPEN API QRIS diwajibkan memakai NMID untuk mendapatkan aksesnya. Kemudian NMID bisa diperoleh ketika pendaftaran pada sistem InterActive QRIS.

Jadi secara langsung NMID QRIS menjadi identitas merchant QRIS dimana dipakai pada pembayaran, manajemen serta identifikasi usaha. Ketika settlement QRIS maka juga membutuhkan NMID sebagai pengenal sehingga apabila terjadi kesalahan transaksi dapat diajukan komplain dan dibenarkan.

Bentuk NMID QRIS terdiri dari susunan huruf dan juga angka dimana akan berbeda dengan merchant lainnya. Jadi secara langsung NMID memiliki sifat unik dimana setiap outlet ataupun merchant akan mendapatkan kode yang berbeda.

Cara Cek NMID QRIS

Secara langsung cara cek NMID QRIS dapat dilakukan melalui tampilan MPM dan juga fasilitas dashboard di website. Jadi karena terdiri dari susunan alfabet serta nomor unik dapat langsung kalian ketahui dengan mudah dan juga cepat.

Untuk bisa mendapatkan NMID memang kalian harus terlebih dahulu terdaftar di sistem QRIS. barulah setelah akunnya aktif maka secara otomatis akan diberikan NMID. Agar lebih jelasnya silahkan simak bcara cek NMID QRIS dibawah ini.

1. Cek Lewat Tampilan QRIS MPM

Pertama dapat dilihat dari QRIS MPM atau Merchant Presented Mode dimana sudah tercantum nama merchant NMID dan barcode didalamnya. Tampilannya terdiri dari QRIS MPM lengkap, ringas dan juga dasar seperti yang tertera pada gambar dibawah ini.

Cek Nmid Qris

Jadi untuk MPM lengkap dari juga ringkas NMID akan terletak dibawah nama merchant kalian. Sedangkan untuk MPM dasar NMID terletak dibawah kode QR sehingga akan berbeda. Kamu bisa cek NMID QRIS dari banner, stiker ataupun standing yang terdapat di merchant sebagai alat pembayarannya.

2. Cara Cek via QRIS Login

Selanjutnya cara cek NMID QRIS dapat dilakukan langsung dengan login melalui website. Kalian harus menyiapkan alamat email terdaftar serta password akuN QRIS kemudian login. Selanjutnya tinggal masuk ke transaksi QRIS maka NMID tampil.

  • Silahkan kunjungi website m.qris.id/login, berikutnya ketikkan email serta passwordnya. Tekan LOG IN
Qris Login
  • Selanjutnya masuk ke bagian Transaksi QR, disitu kalian akan menemukan NMID yang terdaftar
Cara Cek Qris

Cara Mendapatkan NMID QRIS

Setelah tahu cara cek NMID QRIS berikutnya tinggal bagaimana langkah mendapatkan bagi yang belum punya. Untuk bisa membuat NMID kalian harus melakukan pendaftaran QRIS dan mengikuti prosesnya. Untuk syarat dan cara buat QRIS NMID silahkan simak dibawah ini.

Syarat NMID

Pertama silahkan siapkan foto KTP asli secara jelas dimana akan digunakan sebagai syarat upload dokumen. Pastikan fotonya benar benar jelas supaya tidak terjadi penolakan dalam registrasinya. Siapkan juga nomor KK sesuai KTP, nama pemilik usaha, jabatan, nomor handphone, email, nama usaha, serta referensi QRIS.

Berikutnya lakukan pembayaran dengan beberapa metode yang sudah disediakan. Kalian dapat memilih untuk tanpa biaya, memakai vitrtual account ataupun ewallet. Jadi ketika sudah melakukan pembayaran QRIS maka kamu akan memperoleh softcopy dalam waktu kurang lebih 14 hari.

Cara Buat QRIS NMID

Dapat dikatakan cara mendapatkan NMID dilakukan dengan registrasi QRIS sehingga prosesnya wajib dijalankan dengan baik. Pastikan kalian mendaftar dengan memasukkan data dan informasi yang benar. Lalu lakukan pembayaran dan tunggu proses validasinya selesai.

  • Kunjungi laman m.qris.id/register
  • Lanjutkan dengan mengisi informasi seperti pembayaran serta upload dokumen secara lengkap
  • Berikutnya silahkan tanda tangani Formulir Syarat & Ketentuan QRIS
  • Setelah itu data serta dokumen akan divalidasi
  • Berikutnya sesudah dinyatakan valin maka pendaftarannya dilakukan manul ke PT Penyelesaian Transaksi Elektronik Nasional atau PTEN
  • Setelah itu kalian tinggal tunggu sampai NMID diterbitkan oleh PTEN
  • Kamu akan dikirimkan NMID, username serta password akses login QRIS
  • Menunggu keluarnya NMID (National Merchant ID) dari PTEN.

Untuk proses daftar NMID tercepat adalah 14 hari, sedangkan terlama bisa sampai 30 hari. Jadi pastikan kalian mengisi formulir dengan benar serta upload dokumen yang dibutuhkan. Hal ini akan mempengaruhi proses verifikasi data sehingga jangan sampai ada kesalahan.

Kesimpulan

Kami juga sudah pernah membahas mengenai QRIS BCA tidak masuk dimana memang untuk proses settlement serta pencairan dana membutuhkan waktu minimal 2 hari. Dengan tahu cara cek NMID QRIS maka dapat menggunakannya sebagai identitas merchant maupun alat pembayaran.

Dapat dikatkan cara cek NMID QRIS juga sangatlah mudah karena tidak perlu memakan waktu lama. Ketika kapan saja akan digunakan kalian bisa periksa cetakan/ stamp yang biasanya sudah ada. Lalu kamu juga dapat login ke website QRIS untuk mendapatkan informasi lengkapnya.