11 Cara Bayar Kredivo Lewat DANA : Syarat & Biaya Admin

Cara Bayar Kredivo Lewat DANA – Bayar tagihan Kredivo tentu sudah menjadi kewajiban bagi setiap penggunanya yang telah menggunakan limit Kredivo mereka. Penggunaan limit juga bisa secara tempo 30 hari atau cicilan hingga 12 bulan. Nah berbicara mengenai bayar tagihan Kredivo, mungkin sebagian pengguna baru banyak yang belum mengetahui jika Kredivo memiliki banyak sekali metode pembayaran tagihan, salah satu yang paling menarik adalah melalui aplikasi dompet digital DANA. Kebanyakan pengguna hanya mengetahui jika bayar tagihan Kredivo hanya bisa dilakukan melalui transfer bank, Indomaret maupun Alfamart.

Namun penting diketahui bahwa DANA juga bisa digunakan sebagai metode bayar Kredivo dengan mudah. Nah di pertemuan kali ini paylaterin.com akan memberikan informasi lengkap seputar cara bayar Kredivo lewat DANA. DANA sendiri dikenal sebagai salah satu aplikasi dompet digital yang sampai saat ini banyak digunakan oleh kalangan masyarakat di Indonesia. Selain bisa digunakan sebagai metode pembayaran Kredivo, DANA juga bisa digunakan sebagai alat transfer, pembelian pulsa, token listrik dan lain sebagainya. Menariknya lagi, DANA juga memberikan keuntungan gratis biaya admin sebanyak 10 kali dengan syarat ketentuan yang sudah ditetapkan.

Ada beberapa syarat diperlukan dalam proses ini, dimana syarat paling penting adalah kalian harus sudah mendapatkan kode pembayaran atau Nomor Virtual Account pembayaran. Nomor VA tersebut bisa didapatkan ketika kalian memprosesnya di aplikasi Kredivo. Nomor tersebut nantinya berfungsi sebagai nomor rekening tujuan ketika sudah masuk di aplikasi DANA. Kami menyarankan juga untuk selalu melakukan bayar tagihan tepat waktu agar nantinya tidak terkena denda akibat telat bayar. Kalian juga bisa mengecek kembali kapan jatuh tempo Kredivo untuk menghindari keterlambatan pembayaran tagihan kalian.

Selain memberikan informasi tutorial cara membayar Kredivo lewat DANA, kami juga akan memberikan beberapa informasi penting lainnya seperti syarat dan juga biaya admin dibebankan. Hal ini wajib kalian ketahui agar nantinya proses bayar Kredivo bisa lancar tanpa kendala. Baiklah daripada penasaran lebih baik langsung saja simak informasi terlengkap mengenai syarat dan cara bayar Kredivo lewat DANA yang telah paylaterin.com siapkan berikut ini.

Cara Bayar Kredivo Lewat Dana

Syarat Bayar Kredivo Lewat DANA

Sebelum kita ke pembahasan utama mengenai cara bayar Kredivo lewat DANA, alangkah baiknya jika kalian mengetahui lebih dulu apa saja syarat diperlukan dalam proses ini. Seperti sudah kami singgung sedikit diatas bahwasanya syarat utama bayar Kredivo lewat DANA adalah memiliki nomor Virtual Account. Nomor tersebut bisa didapatkan di aplikasi Kredivo pada saat akan membayar. Nah di pilihan metode pembayaran, pilih bank sesuai keinginan kalian dan nantinya nomor VA akan muncul.

Nomor tersebut berfungsi sebagai nomor rekening tujuan transfer ketika pembayaran dilakukan melalui aplikasi DANA. Selain itu syarat kedua adalah pastikan kembali bahwa saldo DANA tersedia dan mencukupi. Lalu yang terakhir pastikan juga koneksi internet digunakan stabil agar nantinya proses bisa berjalan lancar tanpa adanya kendala. Setelah semua syarat terlengkapi, maka bayar Kredivo bisa segera dilakukan.

Cara Mendapatkan Nomor Virtual Account Bayar Kredivo

Bagi kalian yang belum mengetahui bagaimana cara mendapatkan kode pembayaran atau nomor VA Kredivo, di bawah ini dapat kalian simak beberapa langkah yang bisa kalian ikuti untuk mendapatkan kode pembayaran Kredivo.

1. Buka Aplikasi Kredivo

Langkah pertama masuk ke aplikasi Kredivo dan pilih Transaksi.

Buka Aplikasi Kredivo

2. Pilih Bayar

Selanjutnya kalian akan melihat nominal tagihan kalian yang harus dibayarkan. Berikutnya langsung saja tap Bayar.

Pilih Bayar

3. Ceklist Tagihan

Lalu ceklist semua tagihan yang akan dibayarkan pada saat itu, kemudian tap Bayar.

Ceklist Tagihan

4. Pilih Metode Pembayaran

Di halaman metode pembayaran, kalian bisa pilih bank sesuai keinginan kalian.

Pilih Metode Pembayaran

5. Salin Kode Pembayaran

Setelah muncul informasi kode pembayaran, salin kode tersebut dan berikutnya menuju ke aplikasi DANA.

Salin Kode Pembayaran

Cara Bayar Kredivo Lewat DANA

Setelah nomor VA telah kalian dapatkan, maka proses selanjutnya adalah menuju ke aplikasi DANA. Untuk langkah-langkahnya, kalian bisa langsung simak di bawah ini.

1. Buka Aplikasi DANA

Langkah pertama masuk ke aplikasi DANA dan kemudian pilih menu Kirim.

Buka Aplikasi Dana

2. Masukkan Data Transfer

Di halaman berikutnya kalian pilih Kirim ke Bank dan kemudian masukkan data transfer. Untuk nama bank sesuaikan dengan yang kalian pilih di aplikasi Kredivo. Lalu untuk nomor akun isi dengan Nomor Virtual Account. Jika sudah tap tambah Bank Baru.

Masukkan Data Transfer

3. Masukkan Nominal Tagihan Kredivo

Berikutnya masukkan jumlah tagihan Kredivo kalian sesuai dengan yang ada di aplikasi Kredivo.

Masukkan Nominal Tagihan Kredivo

4. Konfirmasi Transfer

Di halaman Konfirmasi transfer, kalian bisa cek kembali detail pembayaran. Jika sudah benar kalian bisa tap Konfirmasi.

Konfirmasi Transfer

5. Masukkan PIN DANA

Langkah terakhir masukkan PIN DANA dan tunggu proses bayar Kredivo selesai.

Masukkan Pin Dana

6. Bayar Kredivo Lewat DANA Berhasil

Selesai. Bayar tagihan Kredivo lewat DANA telah berhasil.

Bayar Kredivo Lewat Dana Berhasil

Biaya Admin

Kemudian untuk soal besaran biaya admin yang dibebankan, kalian tidak akan dikenai biaya admin sepeser pun alias gratis. Namun ketahui juga bahwa gratis biaya admin hanya berlaku 10 kali transaksi. Jadi jika kuota tersebut habis maka kalian akan dikenai biaya admin kurang lebih Rp 2500 saja. Kalian bisa cek lebih dulu apakah kuota gratis biaya admin masih atau tidak sebelum melakukan bayar tagihan Kredivo lewat DANA.

Kesimpulan

Mengenai pembahasan diatas terkait cara bayar Kredivo lewat DANA. Disini kami simpulkan bahwa Kredivo memiliki metode pembayaran tagihan cukup beragam, salah satunya adalah melalui aplikasi DANA. Pembayaran bisa dilakukan dengan menggunakan nomor Virtual Account yang bisa didapat di aplikasi Kredivo. Selain prosesnya yang cepat, DANA juga membebaskan biaya admin dengan kuota 10 kali kepada setiap penggunanya.

Nah itulah beberapa pembahasan lengkap terkait cara bayar Kredivo lewat DANA. Baiklah, mungkin hanya ini saja yang bisa paylaterin.com sampaikan, semoga pembahasan diatas bisa bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.