Apa Itu Grab Paylater – Kalian mungkin sudah tidak asing lagi dengan fitur Paylater. Dimana saat ini banyak e-commerce hingga aplikasi ojek online seperti Gojek maupun Grab sudah menghadirkan fitur Paylater. Paylater sendiri juga dikenal dengan slogan beli sekarang bayar nanti. Dengan adanya Paylater, kita tentunya dapat dengan mudah melakukan pembelian dan membayarnya nanti dengan jangka waktu biasanya 30 hari.
Berbicara mengenai fitur satu ini, di pertemuan kali ini paylaterin.com akan membahas mengenai apa itu Grab Paylater. Mungkin banyak yang belum mengetahui apa itu GrabPaylater, kemudian apa manfaatnya dan apa saja kelebihan dan kekurangannya. Grab Paylater juga pastinya memiliki fungsi yang hampir sama dengan GOJEK PAYLATER. Pembahasan mengenai Gojek Paylater juga sebelumnya sudah kami sampaikan di pertemuan sebelumnya.
Bagi kalian para pengguna aplikasi Grab, perlu diketahui bahwa Paylater dari Grab ini hanya bisa diaktivasi bagi para pengguna terpilih saja. Namun bagi kalian yang belum mendapatkan GrabPaylater, kalian pastinya akan memiliki kesempatan untuk mendapatkan GrabPaylater itu. Perlu diketahui juga bahwa layanan GrabPaylater merupakan layanan unggulan yang dimiliki oleh aplikasi Grab. Pembayaran setiap layanan Grab menggunakan Paylater dinilai mampu memudahkan pengguna nantinya.
Di pertemuan ini, kami bukan hanya akan memberikan penjelasan lengkap mengenai apa itu GrabPaylater. Ada beberapa informasi lain yang bisa kalian dapatkan mulai dari syarat mendapatkan GrabPaylater, Kelebihan dan kekurangan GrabPaylater serta informasi limit dari GrabPaylater itu sendiri. Baiklah, daripada penasaran lebih baik langsung saja simak informasi terlengkap apa itu Grab Paylater yang telah paylaterin.com siapkan di bawah ini.
Apa Itu Grab Paylater?
Membahas mengenai apa itu Grab Paylater, Paylater Postpaid sendiri adalah layanan terbaru yang diperuntukkan bagi para pengguna terpilih. Dengan adanya layanan ini, pengguna bisa memanfaatkannya sebagai metode pembayaran layanan Grab seperti Grab Bike, Car, Food dan Send. Nah, nantinya para pengguna akan mendapatkan tagihan di setiap bulannya dan dapat dibayarkan melalui OVO ataupun GrabPay.
Syarat Mendapatkan GrabPaylater
Setelah mengetahui apa itu GrabPaylater, berikutnya kalian bisa mengetahui apa saja syarat mendapatkannya. Seperti sudah dijelaskan diatas bahwa mendapatkan fitur Paylater itu sebenarnya tidak terlalu sulit. Hanya saja pihak Grab akan memberikan layanan ini kepada pengguna terpilih saja. Bagi kalian yang mungkin belum mendapatkan layanan terbaru ini, kalian bisa mencoba untuk memenuhi persyaratan mendapatkan GrabPaylater seperti berikut.
- 21 tahun ke atas
- Anggota tingkat Platinum, Gold atau Silver Grab Rewards, dan
- Telah menggunakan uang tunai, kartu kredit atau debit untuk setidaknya 3 transaksi Grab dalam sebulan terakhir.
Jika kalian telah memenuhi syarat untuk Paylater, kalian bisa mengaktivasinya melalui aplikasi atau cukup meluncurkan aplikasi Grab kalian, ketuk pembayaran dan gunakan untuk pembayaran bayar nanti di setiap layanan Grab.
Kelebihan & Kekurangan Grab Paylater
Layanan GrabPaylater Postpaid sendiri tentunya memiliki kelebihan serta kekurangan. Informasi ini pastinya wajib untuk diketahui, bukan hanya apa itu artinya serta syarat mendapatkannya saja. Nah, untuk kelebihan serta kekurangan Paylater Postpaid dapat kalian simak di bawah ini.
Kelebihan
- Dapat digunakan untuk metode pembayaran di layanan Grab.
- Penggunaan mudah dan simpel.
- Limit dapat dinaikkan.
- Bebas biaya bulanan atau tahunan.
- Bisa digunakan untuk bayar nanti dan cicilan.
- Pembayaran tagihan mudah.
Kekurangan
- Hanya diperuntukkan bagi pengguna terpilih.
- Limit awal cukup kecil.
- Bisa menggunakan layanan cicilan jika limit telah dinaikkan.
- Biaya admin cukup besar, baik untuk tagihan bulan depan maupun cicilan.
Kesimpulan
Menarik kesimpulan dari pembahasan apa itu Grab Paylater diatas, kami menyimpulkan bahwa layanan ini sangat bermanfaat bagi para pengguna aplikasi ojek online satu ini. Sayangnya, layanan ini hanya diperuntukkan bagi para pengguna terpilih saja.
Nah itulah beberapa informasi lengkap yang dapat kalian simak mengenai apa itu, syarat serta kelebihan dan kekurangan GrabPaylater. Mungkin hanya ini saja yang dapat paylaterin.com sampaikan, semoga bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.